0

MATA AIR KETIGA

Posted by millahanifah on 05.19 in


Resume buku 8 mata air kecermalangan, post nya satu satu dulu ya kawan :D
semoga bermanfaat :D

kekuatan tekad

Entah habis kerasukan apaan, tapi saya merasa butuh banyak pasokan ilmu tiba-tiba

Energi jiwa

Tekad merangsang dan mendorong tubuh kita untuk bergerak melakaukan perintah-perintahnya. Tekad yang besar akan memberikan perintah yang banyak kepada tubuh dan membuatnya lelah bekerja. Tekad mempunyai kemampuan memaksa tubuh bekerja melampaui kemampuannya yang tampak kasat mata. Namun, yang sesungguhnya terjadi adalah tubuh kita beradaptasi dengan perintah-perintah tekad.

Daya Sembuh

Penelitian-penelitian mutakhir dalam bidang kedokteran behkan menunjukan lebih dari 50% sebab kesembuhan itu bersumber dari tekad untuk sembuh. Contohnya adalah kisah Khalid bin Walid, beliau pernah sengaja memakan racun untuk sekadar menunjukan kepada musuh yang berniat membunuhnya dengan racun, ternyata tekadnya untuk menang melawan racun tersebut tidak terkalahkan. Jika racun saja tidak mampu membunuhnya, apalagi musuh-musuhnya? Jadilah musuh-musuhnya menyelah tanpa peperangan.Subhanallah.

Faktor Kesuksesan

Kesuksesan besar yang diraih seseorang adalah gabungan dari kesuksesan kecil yang ia raih sebelumnya, satu persatu. Yang mana semua itu jarus didukung oleh sifat-sifat jiwanya, yaitu kesabaran, keuletan, dan ketekunan, dan semua itu adalah buah dari tekad yang kuat.

Sumber Pengaruh

Jika kita memilik karakter yang kuat kita akan memberikan pengaruh yang besar pada lingkungan sekitar kita. Orang-orang yang bertekad baja selalu menyebarkan kepastian, keyakinan, kepercayaan, dan ketenangan kepada orang-orang yang ada disekitarnya.
Tekad yang kuat menggabungkan unsur keyakinan dan keberanian, kepastian dan keteguhan, serta kepercayaan dan ketegaran. Ini semua merupakan simbol kekuatan karakter yang dapat membuat orang lain tunduk dan bersedia diatur. Dan inilah yang harus dimiliki oleh seorang pemimpin, tekad yang kuat dan membaja.

SUMBER TEKAd

Obsesi

Kebenaran, kejelasan, dan ketinggian obsesi merupakan sumber tekad yang kuat; telaga dimana tekad menemukan kekuatan dan vitalitasnya.

Cinta

Karena tekad juga dibentuk oleh minat dan cinta yang mendalam terhadap sesuatu. Kita dapat membangun tekad yang kuat dengan menggunakan instrumen cinta, yaitu dengagn cara menuliskan secara definitif semua manfaat dan akibat dari sebuah pekerjaan.

FAKTOR PENDUKUNG

Ketenangan

Merupakan prakondisi keiwaan yang diperlukan untuk membangun tekad yang kuat dalam diri kita karena setiap usaha membagun tekad yang kuat harus selalu dimulai dengan menciptakan prakondisi kejiwaan yang baik.
Pertama, kita harus menjaga suasana jiwa kita agar tetap dalam kondisi yang enak dan nyaman, dengan cara memproteksi dari berbagai gangguan emosi. Kedua, mejauhkan diri kita dari berbagai perilaku dan kebiasaan yang dapat mengeruhkan suasan jiwa kita, seperti banyak bicara,sikap usil, dan kebiasaan melakukan sesuatu untuk mencari perhatian orang lain. Karena hal itu dapat menyedot banyak energi seperti kebiasaan banyak berbicara dan usil, ia juga berpotensi menciptakan ketergantungan jiwa pada orang lain, seperti kebiasaan mencari perhatian orang lain, serta berpotensi menciptakan konflik dan merusak hubungan personal dengan orang lain. #NasehatUntukDirisSendiri.

KONSENTRASI

Perhatian dan pemikiran yeng tertuju kepada satu titik secara psikologis akan membantu proses pengumpulan energi dan jiwa yang kita perlukan untuk melakukan segala sesuatu yang terkait dengan pencapaian titik sasaran tersebut. Sebaliknya konsentrasi yang terpecah akan menyulitkan [roses pengumpulan energi dan jiwa tersebut.
Karena konsentrasi merupakan tindakan pengematan dan efisiensi besar-besaran dalam penggunaan waktu dan tenaga yang kita miliki. So? Masih mau sms-an, whatsapp-an lagi pas dosen lagi mengajar?? #Perenungan.

KETERATURAN

Pola hidup yang teratur adalah upaya untuk menciptkan irama hidup yang baik dan harmonis. Keteraturan itu menyalurkan tenaga kita secara efektif pada seluruh pekerjaan yang harus kita lakukan secara seimbang dan proporsional.
VIRUS-VIRUS TEKAD

Marah

Merupakan gangguan emosi yang paling merusak ketenangan dan kenyamana suasana jiwa, membuyarkan konsentrasi, mengeruhkan kejernihan pikiran, mengurangi fungsi akal, dan menyedot sangat banyak energi jiwa. Maka tidak heran kalau Rasulullah mengeluarkan puluhan hadits mengenai sifat marah ini.

Banyak Bicara

Banyak bicara dapat menyedot banyak energi dan jiwa, mengurangi kemampuan konsentrasi, dan sangat melelahkan jiwa. Dan ini juga dapat menyebabkan kurangnya respek orang lain terhadap dirinya. #Shock
Oleh karena itu ada petuah bijak, Diam adalah emas. Karena dengan diam, kita menjaga kenyamanan suasana jiwa kita, membangun respek oramg lain, menghemat energi jiwa, dan memperkokoh posisi kita dalam pergaulan #aaaaaak.

Sikap Usil

Maksudnya adalah kebiasaan memanjakan rasa ingin tahu kita terhadap urusan-urusan orang lain, termasuk memanjakan hobi tertentu yang tidak berhubungan dengan pencapaian tujuannya. Sikap usil merupakan sebuah pemborosan energi, mengurangi ketenangan jiwa, dan berpotensi merusak hubungan personal.

Suka disanjung dan tidak suka dikritik

Baru tau saya, ternyata sanjungan dapat membuat seseorang berhenti untuk berkarya. Tujuan-tujuan yang besar, atau pekerjaan-pekerjaan yang besar, biasanya dilakukan dan diselesaikan dalam waktu yang lama, dan secara diam-diam. Maka tantangan paling berat yang menguji kekuatan tekad seseorang adalah suasana diam, sunyi dan sepi. Nah kalau masih tergantung pada sanjungan orang lainuntuk sumber semangat dan motivasi kita, maka kita tidak akan menemukannya dalam kesunyian.

Langkah-langkah aplikasi
1.     
1.   Rumuskan Obsesi hidup
Tentukan amalan yaumiyah yang dapat diunggulkan
2.     Bekerja dengan motivasi tinggi
Bangunlah semangat kepahlawanan dalam diri dengan cara mencari inspirasi kepahlawanan dari para pahlawan yang pernah ada dalam sejarah.
3.     Jaga ketenangan dan stabilitas emosi
Jaga kondisi jasmani, tidur minimal empat jam dan maksimal delapan jam. Perbanyak diam dan mendengar. Kemudian ini masukan buat saya, tidak banyak mengobrol dan berbicara tidak terlalu cepat dan sebaiknya berbobot -_-
4.    Tingkatkan kemampuan konsentrasi
Setiap rencana yang Anda susun harus selalu tertulis. Jangan biasakan membuat perencanaan dengan mengandalkan memori kawaan J
5.    Pertahankan optimisme dan kegembiraan jiwa
Tanamkanlah sebuah doktrin dalam diri bahwa setiap kebaikan yang kita niatkan atau rencanakan akan difasilitasi oleh Allah dengan cara-Nya sendiri untuk menjadi kenyataan dengan mudah.
Pengen duduk di pemerintahan , bisa membantu keamanan data untuk kemajuan islam ya Allah :’)
Jangan takut dengan masa depan yang belum jelas, cukup percaya pada dua hal : rencana kita dan takdir Allah SWT



























|

0 Comments

Posting Komentar

Copyright © 2009 youcanread All rights reserved. Theme by Laptop Geek. | Bloggerized by FalconHive.